close
Eiger Buatan Mana
Eiger Buatan Mana? Produk Eiger Apa Saja?

Eiger Buatan Mana – Halo gaes! Kembali lagi di kanal informasi seokilat.com. Gimana kabar Kalian hari ini? Sudah belajar tatap muka belum? Denger-denger sih belajar tatap muka akan segera digelar. Tapi apapun itu, semoga Kalian semua sehat selalu yah. Nah! bagi seorang pecinta alam mungkin berbicara mengenai produk Eiger tidak ada habisnya yah. Apalagi kalau Kita jalan-jalan ke gerai Eiger, pasti Kita akan temukan banyak produk yang keren dengan kualitas terbaik. Tentunya, kualitas tersebut pun cukup mampu merobek kantong atau dompet Kita, apalagi kalau Kita masih berstatus pelajar. 

Sebenarnya gak banyak sih yang mau Aku omongin di sini mengenai Eiger, karena Aku yakin banyak diantara Kalian yang sudah cukup familiar dengan brand keren ini. Tapi meskipun begitu, Aku ingin sedikit mengedukasi para pembaca yang mungkin belum mengenal sama sekali, Eiger itu buatan mana sih? Terus, apa saja produk Eiger yang mereka tawarkan?

Nah! untuk mempersingkat waktu, mari langsung saja simak yah artikel Kami di bawah ini.

Eiger Buatan Mana?

Mungkin banyak para pemula pecinta barang outdoor bertanya, Eiger itu buatan mana? Aku kasih tau Kalian yah, Eiger atau PT Eigerindo Multi Produk Industri adalah salah satu perusahaan peralatan outdoor yang berlokasi di Bandung, Indonesia. Bahkan bisa dibilang, Eiger menempati posisi pertama sebagai brand peralatan outdoor yang paling populer di Indonesia.

Perusahaan Eiger atau PT Eigerindo Multi Produk Industri didirikan oleh Ronny Lukito. Tepatnya pada tahun 1993. Berselang 1 tahun berikutnya, Toko Eiger pertama kali dibuka di wilayah Cihampelas, Bandung.

Meskipun Eiger adalah brand yang berasal dari Bandung, namun kualitas yang ditawarkan oleh Eiger bukan lagi dalam taraf nasional. Brand ini juga sangat populer di wilayah ASEAN, bahkan bukan hanya itu. Produk-produk Eiger ternyata juga diserap sampai wilayah Jerman. Hal ini membuktikan bahwa Eiger sebagai brand anak Indonesia, mampu bersaing ke tingkat internasional.

Sampai artikel ini terbit, setidaknya Eiger telah memiliki sekitar 400 gerai yang tersebar di seluruh Indonesia dan karyawan sejumlah lebih kurang 3000 orang. Adapun asal usul logo dari brand Eiger, ternyata terinspirasi dari nama gunung yang berada di Pegunungan Alpen, Swiss, yaitu Eiger.

Jadi kesimpulannya adalah jika ada temen Kamu yang bertanya produk Eiger dari mana? Maka jawab saja, Eiger adalah brand kebanggaan Indonesia yang diproduksi di Bandung.

Produk Eiger Apa Saja?

Eiger sebagai brand outdoor terkemuka memiliki banyak jenis produk untuk melengkapi kegiatan luar ruangan bagi siapapun, baik pria, wanita, dewasa dan anak-anak. Apa saja produk yang ditawarkan oleh Eiger?

1. Tas Eiger

Salah satu produk yang menjadi andalan brand Eiger adalah tas. Eiger telah memproduksi banyak jenis tas. Mulai dari tas untuk kebutuhan hiking, seperti tas carrier. Kemudian tas untuk sekolah, tas laptop, tas untuk olahraga, sampai tas teknikal juga tersedia di Eiger. Segala kebutuhan tas outdoor bisa Kamu dapatkan di Eiger. Dan tentunya, tas yang mereka tawarkan memiliki kualitas dan daya tahan yang telah terbukti.

2. Sepatu dan Sendal Eiger

Mungkin bisa dibilang diantara produk yang paling membesarkan nama Eiger adalah Sendal dan Sepatunya. Penulis sendiri mengakui sendal Eiger memiliki kualitas yang sangat terjamin dan awet. Bukan hanya memiliki jahitan yang rapi, namun setiap rajutan benangnya dijamin kuat dan berkualitas. Maka tak heran bila banyak pemuda yang sangat tertarik membeli sendal atau sepatu Eiger.

3. Pakaian

Mulai dari jaket, kaos, hingga kemeja berkualitas juga diprodukasi oleh Eiger. Eiger memberikan solusi terbaik buat Kamu yang membutuhkan perlengkapan outdoor berkualitas. Tak hanya desain yang kekinian, namun Eiger mengutamakan kualitas produk di atas yang lainnya. Tapi yah itu, karena mereka berani menjamin kualitas, Kita dituntunt maklum dengan harga yang dibandrol mereka.

4. Jam dan Asesoris

Eiger sebagai brand peralatan outdoor tak hanya memproduksi sepatu, sendal, tas dan pakaian saja. Eiger juga memproduksi beragam asesoris keren yang bikin Kamu tampil semakin gaya, khususnya saat melakukan kegiatan outdoor. Banyak ragam asesoris yang dapat Kamu beli, mulai dari jam tangan, kacamata, dompet, sabuk, tas ponsel, dan masih banyak lagi. Kamu bisa kunjungi eigeradventure.com untuk informasi lebih lengkap.

Gimana? Semoga yang udah Aku sampaikan bisa menambah insight teman-teman yah, khususnya soal dunia peralatan outdoor. Jadi, ada dua pembahasan inti kita pada artikel ini, yaitu: Eiger adalah brand buatan Bandung. Kemudian, produk Eiger mencakup: tas, sendal, sepatu, pakaian, topi, asesoris, dan lain-lain.

Mungkin demikian saja yang bisa Aku bagiin kali ini tentang Eiger. Semoga artikel tentang Eiger Buatan Mana? Produk Eiger Apa Saja? bisa bermanfaat. Bagikan juga artikel ini ke sosial media Kalian agar semakin banyak yang mendapatkan insight tentang produk Eiger. Ingat gaes! berbagi itu tanda peduli. Bye!

Lainnya: Merk Laptop Paling Bagus di Indonesia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *