Wallpaper Ihdinas Sirotol MustaqimWallpaper Ihdinas Sirotol Mustaqim MINI HD

Bagi seorang muslim, kalimat Ihdinas Sirotol Mustaqim tentunya tidak asing. Karena kalimat ini seminimal-minimalnya diucapkan seorang muslim sebanyak 17 kali dalam sehari. Yaitu pada shalat shubuh 2 kali, shalat zuhur 4 kali, shalat ashar 4 kali, shalat maghrib 3 kali, dan shalat isya 4 kali. Lalu, sebenarnya apa arti kalimat “Ihdinas Sirotol Mustaqim “.

Arti Ihdinas Sirotol Mustaqim

Ihdinas Sirotol Mustaqim artinya Tunjukilah kami jalan yang lurus. Kalimat ini merupakan penggalan ayat dari surat al fatihah. Lebih tepatnya, kalimat Ihdinas Sirotol Mustaqim adalah ayat ke-6 dalam surat al fatihah.

Ihdinas Siratal Mustaqim Arab

Tulisan arab kalimat Ihdinas Sirotol Mustaqim yaitu sesuai dengan surat al fatihah ayat 6, yaitu Allah subhanahu wa ta’ala berfirman:

{اهْدِنَا الصِّرَاطَ الْمُسْتَقِيمَ (6) }

Artinya: Tunjukilah kami jalan yang lurus. (QS. Al Fatihah:6)

Wallpaper HD Ihdinas Sirotol Mustaqim

Ciptakan nuansa islami pada smartphone Kamu dengan wallpaper bertuliskan ayat suci Alquran Ihdinas Sirotol Mustaqim. Download secara gratis di bawah ini:

Baca Juga: Subhanallah Walhamdulillah Wala Ilaha Illallah Wallahu Akbar