Nama-nama Benua di dunia |
Halo sobat semua, kembali lagi di seokilat. Sebagaimana kita ketahui bersama, bumi adalah tempat tinggal bagi berbagai jenis spesies makhluk hidup. Baik itu manusia, hewan, tumbuhan, termasuk juga berbagai jenis mikro organisme dari kalangan hewan dan tumbuhan. Namun sudahkah kita menjaga bumi ini dengan baik? Cukup dijawab di hati sobat masing – masing. Karena yang akan kita bahas bukan mengenai kerusakan apa saja yang sudah dilakukan ummat manusia kepada bumi. Tapi yang akan kita bahas adalah mengenai 6 benua yang ada di dunia.
Palajari: Daftar Kapal Selam Terbesar di dunia
Nama-Nama Benua di Dunia
Seperti judul kita di atas, pembahasan kali ini kita beri judul nama-nama benua di dunia beserta penjelasannya. Sebelumnya kami ingin menyampaikan, ada beberapa perbedaan pendapat mengenai pembagian jumlah benua di dunia ini, sebagian mengatakan 3, 4, 5, 6, dan 7. Adapun yang akan kita coba jelaskan disini adalah pembagian benua berdasarkan pembagian menjadi 6 benua. Dan tanpa basa basi lagi, langsung saja sobat simak penjelasan kami dibawah ini. Cekidot..!
1. Benua Asia
Benua Asia |
Di nomor satu ini, kita punya benua paling besar, paling luas, dan paling padat penduduknya. Sangking luasnya benua yang satu ini, kawasannya terbentang dari arah timur hingga kebelahan utara permukaan bumi. Coba sobat bayangkan, luas bumi kita saat ini (mencakup daratan dan perairan) berkisar 510,1 juta km², dan 30% daratan dari luas bumi itu adalah kawasan benua Asia.
Diperkirakan saat ini populasi manusia didalam benua Asia mencapai 4,3 milliyar orang, dan jumlah tersebut merupakan 60% dari total seluruh manusia di muka bumi (saat ini). Perlu diketahui, benua Asia dan benua Eropa sebenarnya terhubung oleh daratan, oleh karena itu, sebagian menganggap bahwa benua Eropa dan benua Asia merupakan satu kesatuan benua yang disebut dengan benua Eurasia.
Sebenarnya, perbatasan pasti antara benua Asia dan benua Eropa saat ini masih sangat samar, sehingga kondisi ini memiliki dampak ketidakjelasan bagi beberapa Negara yang terletak di area pebatasan, seperti Turki. Terkadang Turki dimasukkan ke area benua Asia, dan terkadang Turki dimasukkan ke area benua Eropa.
Karena luas benua Asia ini, menurut geogerafi benua Asia terbagi menjadi 5 bagian (sebagian mengatakan 6), yaitu:
a. Asia Tengah, mencakup: Republik Rakyat Tiongkok (Provinsi Qinghai, wilayah otonomi Xinjiang dan Tibet), Kazakhstan (wilayah sebelah timur Sungai Ural), Kirgizia, Tajikistan, Turkmenistan, dan Uzbekistan.
b. Asia Timur, mencakup : Kepulauan Samudra Pasifik, dan Jepang, Korea Utara dan Korea Selatan, Republik Rakyat Tiongkok, daerah administratif khusus Hongkong dan Makau, dan wilayah yang dipertentangkan Tibet dan Taiwan dan Mongolia.
c. Asia Tenggara, mencakup : Kamboja, Laos, Myanmar, Thailand, Vietnam, Brunei, Filipina, Indonesia, Malaysia, Singapura dan Timor Leste.
d. Asia Selatan, mencakup : India, Pakistan, Nepal, Bhutan dan Bangladesh, Sri Lanka dan Maladewa, Afganistan dan Iran.
e. Asia Barat, mencakup : negara pulau Siprus, Suriah, Yordania, Lebanon, Irak, Arab Saudi, Uni Emirat Arab, Bahrain, Qatar, Oman, Yaman, Kuwait, Mesir, Israel dan Palestina.
2. Benua Amerika
Benua Amerika |
Sesuai urutannya, benua ini merupakan benua terbesar kedua di dunia yang terletak diantara samudra Pasifik dan samudra Atlantik. Untuk ukuran, benua ini memiliki luas wilayah sekitar ± 42.292.000 Km², dan terbagi menjadi 3 bagian wilayah, Yaitu: Amerika Utara, Amerika Tengah, dan Amerika Selatan.
Didalam benua ini juga terdapat beraneka objek wisata internasional yang telah dikenal dimata dunia. Sebut saja, Patung Liberty, Disney Wold, Jembatan Golden Gate, Air Terjun Niagara, Gunung Rushmore dan masih banyak lagi. Adapun jumlah populasi penduduk di benua ini sekitar 1 milliyar jiwa.
3. Benua Afrika
Benua Afrika |
Benua Afrika memiliki luas wilayah 30.224.050 km² dengan jumlah penduduk sekitar 800.000.000 jiwa di 54 negara. Penyebutan kata “Afrika” sendiri berasal dari bahasa latin yaitu: Africa terra (tanah afri)-(jamak, dari kata “afer”). Benua ini merupakan benua ke-3 terbesar di dunia dan memiliki objek tempat yang sangat terkenal dimata dunia, seperti: Sungai Nil, Gurun Sahara, Gunung Kilimanjaro, Cape Town, Taman Nasional Kruger, Pyramide dan masih banyak lagi.
Sebagian besar Negara di benua Afrika merupakan daerah bekas jajahan, kecuali: Afrika Selatan, Ethiopia dan Liberia. Disamping itu juga perlu diketahui, benua afrika adalah benua yang mengalami darurat HIV AIDS, dimana 2/3 (26juta dari 40juta) penduduk dunia yang terjangkiti HIV AIDS berada di sub-sahara afrika.
4. Benua Antartika
Benua Antartika |
Benua ini memiliki luas 14.0 juta km², dimana 98% wilayahnya tertutupi oleh lapisan es dengan ketebalan minimum 1,9 km. Benua Antartika merupakan benua dengan jumlah populasi penduduk paling sedikit di dunia (sekitar 1000-5000 orang). Penghuni benua ini pada umumnya merupakan ilmuwan dan para peneliti yang hanya menetap dalam kurun waktu tertentu saja.
jika ditanya tempat atau wilayah paling dingin didunia, maka jawabannya adalah Benua Antartika. Suhu di Benua ini mencapai 89 derajat celcius, hanya beberapa hewan dan organisme tertentu saja yang bisa bertahan hidup di wilayah ini, seperti: penguin, nematoda, anjing laut, fungi, alga, bakteri, dan protista.
5. Benua Eropa
Benua Eropa |
Sebenarnya, jika ditinjau secara geogerafis, benua Eropa merupakan semenanjung dari wilayah jazirah. Berpisahnya 2 wilayah ini menjadi 2 benua yang berbeda, lebih dikarenakan perbedaan budaya.
Dibagian utara benua ini, berbatasan dengan Samudra Arktik, dibagian selatan berbatasan dengan Laut Mediterania, dibagian barat berbatasan dengan Samudra Atlantik, sedangkan dibagian timur masih belum ada kejelasan secara pasti, sebab seperti yang sudah kami sampaikan diatas, awal mula pemisahan dua wilayah benua ini lebih dikarenakan perbedaan faktor budaya.
Namun, tanda yang sering dijadikan sebagai pembatas antara benua Asia dan benua Eropa adalah Pegunungan Ural dan Laut Kaspia. Luas benua ini tergolong kecil jika dibandingkan dengan benua – benua sebelumnya, yaitu sekitar : 10.180.000 km². Sedangkan jumlah populasi penduduknya sendiri sekitar 742,5 juta jiwa.
6. Benua Australia
Benua Australia |
Benua ini memiliki luas 8.600.000km², dan memiliki jumlah populasi penduduk sekitar 31 juta jiwa, pada tahun 2009. Terletak diarah selatan Indonesia, benua ini dinobatkan sebagai benua paling kecil di dunia. Benua ini juga memiliki iklim yang berbeda – beda di setiap negaranya. Iklim sub – tropis meliputi wilayah Australia bagian selatan, Iklim tropis berada di wilayah Australia bagian utara, Iklim gurun bisa ditemui di daerah gurun yang terdapat di benua Australia, Iklim laut berada di seputar wilayah selatan Victoria dan Tasmania.
Wow! Fakta Menarik Tentang Negara Singapura
Berbicara soal hewan di benua Australia, mayoritas hewan – hewan di benua ini memiliki kecenderungan sifat yang tidak terlalu buas. Dan umumnya merupakan hewan non predator. Sebut saja kanguru, tikus berkantung, kuskus, koala , platypus, beberapa spesies burung, cicak terbang, dan dingo. Dingo adalah spesies anjing yang liar.
Sekian dulu sobat, pembahasan singkat dari kami seputar nama-nama Benua Di Dunia Beserta Penjelasan lengkapnya. Semoga tulisan yang sedikit ini dapat bermanfaat.
Pelajari: Daftar Gedung Tertinggi di Dunia